Sabtu, 11 Agustus 2012

MANFAAT 12 MACAM BUAH.

1.Anggur.
Anggur sumber yang baik untuk vitamin K ( flavonoid), vitamin C dan B-kompleks, potassium dan fosfor. Anggur melindungi jantung dan pembuluh darah dari kerusakan jaringan, mengurangi resiko terkena kanker payudara, mencegah Alzheimer, mengatasi sembelit dan gangguan ginjal/prostat, mengurangi resiko stroke dan menurunkan tekanan darah tinggi.

2.Apple.
Apel merah yang mengandung antioksidan dan anthocyanin yang bermanfaat untuk mencegah kanker, penyakit jantung dan sembelit. Apel asam bermanfaat untuk penderita diabetes.

3.Jambu biji.
Jambu mengandung vitamin A, B, C. Juga besi, kalsium, kalium dan fosfor. Jambu kaya akan serat, rendah lemak dan kalori. Jambu baik untuk mengatasi batuk dan pilek, mengurangi kolesterol dan tekanan darah tinggi.

4.Jeruk.
Jeruk mengandung vitamin C, vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6,B9, kalsium, potassium, fosfor, besi, karbohodrat, dan kaya akan serat. Jeruk dapat mencegah resiko kena kanker usus besar dan penyakit jantung, serta mengurangi tekanan darah, kolesterol, insulin. Jeruk berguna untuk system kekebalan tubuh dan baik untuk mencegah diare, tyfus, disentri, flu dll. Jeruk mengandung anti oksidan yang bermanfaat melindungi kulit dari radikal bebas.

5.Mangga.
Mangga mengandung kalsium, magnesium, vitamin C. Kalsium dalam mangga mengencangkan pembuluh kapiler dan melemaskan otot. Mangga juga membuat kulit menjadi lembut dan bersinar bila dikonsumsi secara teratur.

6.Nangka.
Nangka merupakan sumber potassium dan vitamin C. Nangka mengandung phytonutrient yang dapat menurunkan tekanan darah, juga merupakan anti kanker, anti oksidan, anti penuaan. Nangka bagus untuk mengatasi masalah pada kulit, tekanan darah tinggi, asma dan maag.

7.Nenas
Nenas mengandung enzim proteolitik -bromelain yang membantu mencerna protein dan bermanfaat untuk mencegah pembentukan darah beku. Nenas dikenal juga untuk menghilangkan cacingan, melawan bakteri, infeksi (misal tenggorokan), mual dan sembelit. Nenas banyak mengandung vitamin C.


8.Pepaya.
Pepaya kaya akan vitamin C yang merupakan antioksidan, yaitu senyawa-senyawa yang melindungi sel dari efek berbahaya radikal bebas sehingga dapat menjaga system kekebalan tubuh. Pigmen merah pada buah pepaya adalah beta-karotin ( pro-vitamin A karotenoid), yang dikenal sebagai pencegah kanker. Pepaya juga mengandung vitamin B dan berbagai mineral.

9.Pisang.
Pisang bagus untuk orang yang menderita kekurangan kalium atau hypokalaemia, keadaan yang ditandai dengan kejang, lemah otot, kram, berdebar-debar, lelah tubuh dan pikiran kabur. Pisang juga banyak mengandung karbohidrat yang memberikan tenaga pada tubuh.

10.Rambutan dan leci.
Rambutan dan leci kaya akan vitamin C. Juga mengandung flavonoid (juga disebut vitamin K) yang dipercaya dapat  mencegah pertumbuhan sel kanker terutama kanker payudara. Studi menunjukan flavonoid juga merupakan anti alergi, anti radang, anti bakteri.

11.Sawo.
Sawo merupakan sumber vitamin antioksidan, seperti vitamin C dan vitamin A. Vitamin A penting untuk  kesehatan mata, lapisan lendir dan kulit. Mengkonsumsi buah yang kaya vitamin A baik untuk paru-paru dan untuk mencegah kanker mulut. Sawo mengandung senyawa tannin yang berfungsi sebagai anti radang, anti bakteri dan virus, anti diare, menghentikan pendarahan dan mengobati wasir. Sawo juga mengandung banyak serat dan mineral seperti potassium, tembaga, besi.

12.Semangka.
Sebenarnya semangka bukan termasuk buah, tapi termasuk sayuran dari keluarga timun dan labu. Semangka sumber potassium, vitamin A, vitamin C dan kaya akan serat. Semangka mencegah penyakit seperti diabetes, kanker usus, artitis, asma, dsb. Semangka mengandung banyak air sehingga dapat menghilangkan rasa haus.