Ubi Jalar
Ubi jalar merah dikenal sangat bermanfaat bagi kesehatan, terutama kerena kandungan beta karotin yang sangat tinggi. Namun ubi jalar sebaiknya tidak dimakan secara berlebihan dalam kurun waktu yang lama. Kerena kandungan beta karotin yang tinggi akan menyebabkan karotin terakumulasi pada kulit sehingga akan menyebabkan timbulnya penyakit karotemia, yaitu suatu kondisi klinis yang ditandai dengan pigmentasi kuning pada kulit kerena level beta karotin tinggi pada darah. Selain ubi jalar, tomat, wortel, pepaya, dan berbagai sayuran lain dikenal mempunyai kandungan karotin yang tinggi
Kopi
Mengkonsumsi kafein secara berlebihan yaitu lebih dari 600 sampai 900 mg perhari akan menyebabkan sakit kepala, detak jantung yang tidak teratur, kecemasan, mual, dan susah tidur. Fatalnya, kelebihan konsumsi kafein dapat menyebabkan gagal jantung. Minuman lain yang mempunyai kandungan kafein tinggi adalah teh hitam diseduh, minuman bersoda.
Belimbing
Belimbing dikenal khasiatnya sebagai obat darah tinggi. Namun kelebihan konsumsi buah belimebing ternyata dapat menyebabkan mabuk dengan gejala dari yang ringan seperti cegukan, hingga muntah, kejang, susah tidur dan kesadaran menurun. Belimbing berbahaya bagi penderita ginjal dan menyebabkan kematian.
Biji pala
Biji pala yang merupakan salah satu bumbu penyedap masakan tidak berbahaya bila dikonsumsi secara normal. Namun bila berlebihan mangkonsumsi pala -(terutama yang mentah) akan menjadikannya zat psikoaktif atau zat halusinogen. Keracunan myristik, yang merupakan kandungan pala dapat menyebabkan kejang, mual, dehidrasi dan nyeri tubuh. Mabuk pala dapat menyebabkan sakit kepala, mual, mulut kering, pusing, mata merah, gangguan ingatan, dan berhalusinasi. Pala menyebabkan keracunan pada ibu hamil dan anjing.
Air putih.
Minum putih berlebihan akan mengencerkan sodium dalam darah dan menyebabkan ketidak seimbangan elektrolit. Keracunan air tsb. disebut hiponatraemia.Gejalanya a.l sakit kepala, mual, susah berpikir jernih, sempoyongan, hingga kejang dan koma.